Laman

Kamis, 11 Desember 2014

Namaku KARINA


Namaku karina..
Karina adalah nama pemberian ibu-ibu perawat yang mengasuhku di ruang bayi ini. Aku lahir pada saat sepertiga malam terakhir tanggal 9 oktober 2014 dengan berat 2900gr dan tinggi badanku saat itu 45cm. Ibuku saat melahirkan ku datang sendiri tanpa di antar siapapun. Kata ibu perawat, ibuku cantik berumur 35thn dan menurut pengakuan ibuku, aku adalah anak ibu yang ke dua.

Tepatnya 5 jam setelah kelahiranku, ibuku pergi meninggalkan ku sendiri di rumah sakit ini. Tanpa pesan apapun, tanpa berpamitan denganku, tanpa memelukku barang sekejap.

Ibuku sayang..
Hari2 ku lalui tanpamu di sini, alhamdulillah.. Banyak sekali yang menyayangiku.. Semua orang di ruang ini mengendong, menimang dan menciumku setiap saat.

Ibuku sayang..
alhamdulillah aku mendapatkan banyak hadiah dari ibu2 yang merawatku disini. Aku dibelikan banyak baju berwarna pink. Ibu.. Aku terlihat cantik memakai baju pink lho.

Ibuku sayang.. Entah apa alasanmu meninggalkan aku disini, tiap malam aku menangis merindukan dekapanmu, belaianmu dan merindukan semua tentangmu..

Hari ini 9 desember tepat umurku dua bulan. Hari ini juga akhirnya aku meninggalkan rumah sakit ini. Peluk, isak tangis haru dan ciuman perpisahan dari semua penghuni ruang ini.

Ibuku sayang..
hari ini aku mendapatkan keluarga baru yang sangat menyayangiku. Sebenarnya aku mengharapkan engkau yang menjemputku dan membawaku pulang. Tapi entahlah dimana dirimu berada.

Ibuku sayang..
Dimanapun engkau berada, aku akan selalu menyayangimu..
Semoga Allah Aza wa jalla mengampuni dosa dosamu dan memberikan hidayah padamu ibu..



Quotes dari seorang teman : disaat seorang ibu yang melahirkannya dari rahim meninggalkannya maka Allah memberikan gantinya dengan  banyak ibu yang melahirkan nya dari hatinya.... 

# dedicated for baby karina.. Miss u so much.. Semoga menjadi muslimah yang shalihah.. Barakallahu fikum..^^
Baca Terusannya »»  

Jumat, 24 Oktober 2014

Cara mengetahui krim wajah yang berbahaya dan mengandung merkuri

Bismillah...
Setiap wanita pasti menginginkan wajah yang putih mulus dan tak bernoda serta bebas jerawat. Untuk mewujudkan keinginantersebut, banyak cara yang akan dilakukannya, antara lain mengunjungi dokter kecantikan atau membeli kosmetik dan krim pemutih wajah yang beredar di pasaran dan yang dijual secara online melalui media jejaring sosial seperti facebook, BBM, twitter dan lainnya.
Namun, ketahuilah bahwa tak semua produk kometik, termasuk krim pemutih itu aman untuk dipakai. Apalagi jika krim pemutih wajah itu mengandung merkuri atau raksa, hidrokinon, dan asam retinoat yang mana memiliki efek memutihkan. Jika dipakaikan ke wajah, maka bisa menimbulkan beberapa gangguan kesehatan, seperti iritasi kulit, pengikisan kulit, kanker, kerusakan ginjal, dan lain sebagainya.

Berikut adalah beberapa bahan dan formula cream pemutih wajah pada dan efeknya:
1. Zat Merkuri
adalah zat cairan logam perak atau sering disebut air raksa (Hydrargyrum )
Tentu para wanita sudah tak asing lagi mendengar nama mercuri. karena zat yg satu ini sering di sebut sebutkan oleh media ,bahwakosmetik yang berbahaya sering kali terkandung mercuri didalam nya. Cara kerja merkuri mempengaruhi enzim trikinase dalam menghambat tirosin sehingga pembentukan melanin sehingga yg sering kita ketemukan effeck pada kulit menjadi cerah dan putih seketika. Dan tujuan penggunaannya merkuri pada kosmetik adalah agar dapat menghilangkan atau mengurangi hiperpigmentasi pada kulit,tetapi yang harus diketahui, jika terus menerus justru akan menimbulkan pigmentasi dengan efek permanen. Pemakaian merkuri secara terus menerus itu memang awalnya menjadikan kulit mulus, namun kemudian merkuri itu mengendap di bawah kulit hal tersebut nanti nya akan memberikan dampak dan effeck buruk bagi kulit, dan juga membahayakan kesehatan.. zat ini biasa kemungkinan besar digunakan oleh cream pemutih wajah dengan harga murah yg relatif dapat memberikan manfaat putih pada wajah dengan cara yang instant.

2. Zat Hydroquinone
merupakan salah satu bahan yang paling umum yang digunakan dalam formulasi Cream pemutih wajah . Zat kimia ini telah terbukti menghambat efek melanin, sehingga menyebabkan kulit untuk memutihkan dari warna alaminya. Tapi, bagian buruk adalah bahwa hydroquinone merupakan iritan kulit, yang setelah penggunaan yang berkepanjangan dapat meningkatkan
kemungkinan dampak buruk bagi kesehatan serta menyebabkan ketergantungan dengan sebuah produk.

3. Bahan zat perwarna
Selain komponen mercuri dan Hydroquinone , satu lagi bahan yg dikatagoriekan berbahaya yg terkadang terdapat pada sebuah cream pemutih wajah adalah zat pewarna.Beberapa merek menggunakan pengawet sintetis dan emulsifier bersama dengan zat alami untuk melayani tujuan emulsifikasi dan pewarnaan.

4.Tanaman Ekstrak
Mayoritas krim pemutih wajah mengandung ekstrak tanaman seperti jus lemon, ekstrak licorice, Emblica ekstrak, extrapone, nutgrass, ekstrak bearberry, ara ekstrak, ekstrak kulit jeruk, dan ekstrak murbei. Semua ekstrak ini ditunjukkan untuk meringankan warna kulit dengan mengurangi produksi melanin.Ekstrak tanaman alami dapat dikatagorie kan cukup aman, asalkan mereka digunakan dalam konsentrasi tertentu.

Berikut tips mengetahui krim yang anda beli aman atau berbahaya  :

1. Warna krim mengkilap
Anda patut mencurigai jika krim pemutih wajah yang dipakai berwarna kuning atau putih mengkilap seperti mutiara . Biasanya krim yang memiliki warna seperti itu memakai zat pewarna berbahaya.

2. Memiliki bau menyengat
Cobalah cium krim pemutih wajah yang Anda miliki. Jika Anda mencium aroma logam, sebaiknya segera membuangnya . Namun, biasanya produsen menyamarkan bau ini dengan memberi parfum yang aromanya tajam.

3. Tidak tercampur rata atau lengket
Krim pemutih berbahaya biasanya lengket karena dicampur dengan bedak. Selain itu, krim juga terasa kasar saat dipakai. Ketahuilah bahwa krim pemutih berbahaya kadang terpisah, ada bagian yang berminyak atau padat dalam satu kemasan.

4. Hasilnya sangat cepat
Krim pemutih wajah yang ideal akan mengubah warna kulit Anda menjadi putih alami secara perlahan. Jika kulit akan putih dalam waktu hitungan hari atau minggu, maka krim tersebut mengandung bahan berbahaya. Awalnya memang terlihat bagus, namun lama-kelamaan bisa menimbulkan masalah kesehatan akut.

5. Kulit tampak pucat dan tidak alami
Krim pemutih yang aman akan memberikan hasil putih cerah atau normal, seperti kulit Anda yang jarang terkena sinar matahari. Namun, waspadalah jika krim pemutih wajah yang Anda pakai saat ini membuat wajah jadi putih pucat bahkan keabu-abuan .

6. Ketergantungan
Jika krim pemutih wajah dihentikan pemakaiannya, maka kulit akan terlihat gelap. Hal tersebut tentunya menimbulkan ketergantungan. Ketahuilah, semakin lama dipakai, racun akan semakin menumpuk dalam tubuh dan jaringan kulit pada akhirnya akan semakin rusak.

7. Terasa panas dan perih saat dipakai
Krim yang tidak sehat akan memberi indikasi rasa panas pada kulit saat digunakan. Sebagai tips, sebaiknya Anda mencoba krim tersebut di belakang leher, jika tidak terasa panas, merah2, gatal, atau perih, ada kemungkinan bahwa kosmetik yang Anda pilih termasuk aman digunakan.

8. Tak ada izin BPOM
Krim-krim pemutih berbahaya sudah pasti tidak masuk ke dalam daftar BPOM Indonesia. Ada produk krim abal2 yang mencantumkan no izin BPOM palsu di kemasannya. Untuk mengetahuinya, Anda bisa mengecek kebenarannya si situs resmi BPOM .

Untuk itu para wanita harus hati hati saat melihat iklan penawaran kosmetik di pasaran dan yang dijual secara online. Telitilah sebelum membeli. Jangan anda tergiur dengan testimoni2 dari konsumen yang di share oleh penjualnya. Cocok pada konsumen lain belum tentu cocok buat kita.

Baca Terusannya »»  

Rabu, 08 Oktober 2014

Hukum Undian menurut syariat islam

Bismillah...
Kali ini saya akan mebahas hukum seputar undian menurut syariat islam. Di sekitar lingkungan kita sering melihat bermacam undian, mulai dari undian saat arisan atau undian 1000rupiah yang dijual di toko2 dan warung2 kecil atau di acara arisan ibu PKK yang jika dibuka kertasnya ada tulisan anda belum beruntung atau juga ada tulisan selamat anda mendapatkan hadiah ini dan itu... Halalkah itu semua?
Mari kita simak penjelasan dari ustadz ahluss sunnah Al ustadz dzulkarnaen bin muhamad sanusi.

Macam-Macam Undian
Undian dapat dibagi menjadi tiga bagian :
SATU : Undian Tanpa Syarat.
Bentuk dan contohnya : Di pusat-pusat perbelanjaan, pasar, pameran dan semisalnya sebagai langkah untuk menarik pengunjung, kadang dibagikan kupon undian untuk setiap pengunjung tanpa harus membeli suatu barang. Kemudian setelah itu dilakukan penarikan undian yang dapat disaksikan oleh seluruh pengunjung.
Hukumnya : Bentuk undian yang seperti ini adalah boleh. Karena asal dalam suatu mu’amalah adalah boleh dan halal. Juga tidak terlihat dalam bentuk undian ini hal-hal yang terlarang berupa kezhaliman, riba, gharar,penipuan dan selainnya.
DUA : Undian Dengan Syarat Membeli Barang
Bentuknya : Undian yang tidak bisa diikuti kecuali oleh orang membeli barang yang telah ditentukan oleh penyelenggara undian tersebut.
Contohnya : Pada sebagian supermarket telah diletakkan berbagai hadiah seperti kulkas, radio dan lain-lainnya. Siapa yang membeli barang tertentu atau telah mencapai jumlah tertentu dalam pembelian maka ia akan mendapatkan kupon untuk ikut undian.
Contoh lain : sebagian pereusahaan telah menyiapkan hadiah-hadiah yang menarik seperti Mobil, HP, Tiket, Biaya Ibadah Haji dan selainnya bagi siapa yang membeli darinya suatu produk yang terdapat kupon/kartu undian. Kemudian kupon atau kartu undian itu dimasukkan kedalam kotak-kotak yang telah disiapkan oleh perusahaan tersebut di berbagai cabang atau relasinya.
Hukumnya : undian jenis ini tidak lepas dua dari dua keadaan :
– Harga produk bertambah dengan terselenggaranya undian berhadiah tersebut.
Hukumnya : Haram dan tidak boleh. Karena ada tambahan harga berarti ia telah mengeluarkan biaya untuk masuk kedalam suatu mu’amalat yang mungkin ia untung dan mungkin ia rugi. Dan ini adalah maisir yang diharomkan dalam syariat Islam.
– Undian berhadiah tersebut tidak mempengaruhi harga produk. Perusahaan mengadakan undian hanya sekedar melariskan produknya.
Hukumnya : Ada dua pendapat dalam masalah ini :
1. Hukumnya harus dirinci. Kalau ia membeli barang dengan maksud untuk ikut undian maka ia tergolong kedalam maisir/qimar yang diharamkan dalam syariat karena pembelian barang tersebut adalah sengaja mengeluarkan biaya untuk bisa ikut dalam undian. Sedang ikut dalam undian tersebut ada dua kemungkinan; mungkin ia beruntung dan mungkin ia rugi. Maka inilah yang disebut Maisir/Qimar.adapun kalau dasar maksudnya adalah butuh kepada barang/produk tersebut setelah itu ia mendapatkan kupon untuk ikut undian maka ini tidak terlarang karena asal dalam muámalat adalah boleh dan halal dan tidak bentuk Maisir maupuun Qimar dalam bentuk ini. Rincian ini adalah pendapat Syaikh Ibnu ‘Utsaimin (Liqoul Babul Maftuh no.48 soal 1164 dan no.49 soal 1185. Dengan perantara kitab Al-Hawafidz At-Tijaiyah At-Taswiqiyah), Syaikh Sholih bin ‘Abdul ’Aziz Alu Asy-Syaikh (dalam muhadhoroh beliau yang berjudul “Al Qimar wa Shuwarihil Muharromah), Lajnah Baitut Tamwil Al-Kuwaiti(Al Fatawa Asyar’iyyah Fi Masail Al Iqtishodiyah, fatwa no.228. Dengan perantara kitab Al-Hawafidz At-Tijaiyah At-Taswiqiyah), dan Haiah Fatwa di Bank Dubai Al-Islamy(dalam fatwa mereka no.102 Dengan perantara kitab Al-Hawafidz At-Tijaiyah At-Taswiqiyah).
1. Hukumnya adalah haram secara mutlak. Ini adalah pendapat Syaikh Abdul
’Äziz bin Baz(Fatawa Islamiyah 2/367-368. Dengan perantara kitab Al-Hawafidz At-Tijaiyah At-Taswiqiyah),dan Al-Lajnah Ad-Da’imah(Fatawa Islamiyah 2/366-367. Dengan perantara kitab Al-Hawafidz At-Tijaiyah At-Taswiqiyah), Alasannya karena hal tersebut tidak lepas dari bentuk Qimar/Maisir dan mengukur maksud pembeli, apakah ia memaksudkan barang atau sekedar ingin ikut undian adalah perkara yang sulit.

Tarjih

Yang kuat dalam masalah ini adalah pendapat pertama. Karena tidak hanya adanya tambahan harga pada barang dan dasar maksud pembeli adalah membutuhkan barang tersebut maka ini adalah mu’amalat yang bersih dari Maisitr/Qimar dan ukuran yang menggugurkan alasan pendapat kedua. Dan asal dalam mu’amalat adalah boleh dan halal. Wallahu A’lam.
TIGA : Undian dengan mengeluarkan biaya.
Bentuknya: Undian yang bisa diikut setiap orang yang membayar biaya untuk ikut undian tersebut atau mengeluarkan biaya untuk bisa mengikuti undian tersebut dengan mengeluarkan biaya.
Contohnya: Mengirim kupon/kartu undian ketempat pengundian dengan menggunakan perangko pos. Tentunya mengirim dengan perangko mengeluarkan biaya sesuai dengan harga perangkonya.
Contoh Lain: Ikut undian dengan mengirim SMS kelayanan telekomunikasi tertentu baik dengan harga wajar maupun dengan harga yang telah ditentukan.
Contoh lain: Pada sebagian tutup minuman tertera nomor yang bisa dikirim ke layanan tertentu dengan menggunakan SMS kemudian diundi untuk mendapatkan hadiah yang telah ditentukan. Apakah biaya SMS-nya dengan harga biasa maupun tertentu (dikenal dengan pulsa premium).

Dan contoh yang paling sering di sekitar kita yaitu membeli kupon undian yang kemudian jika beruntung mendapatkan hadiah tapi tidak semua pembeli mendapat hadiah ada yang tidak mendapatkan hadiah.
Hukumnya: Haram dan tidak boleh. Karena mengeluarkan biaya untuk suatu yang mu’amalat yang belum jelas beruntung tidaknya, maka itu termasuk Qimar/Maisir.
Demikian secara global beberapa bentuk undian yang banyak terjadi di zaman ini. Tentunya contoh-contoh undian untuk tiga jenis undian tersebut diatas sangatlah banyak di masa ini. Mudah-mudahan keterangan diatas bermanfaat bagi seluruh pembaca. Wallahu Ta’ala A’lam
Sumber : http://darussalaf.or.id/stories.php?id=12
Baca Terusannya »»  

Sabtu, 04 Oktober 2014

Daging kambing bukan penyebab penyakit darah tinggi

Bismillah...
Iedul adha gini pasti sudah banyak ibu2 yang mengolah daging kambing yang diolah menjadi hidangan lezat seperti kambing tongseng, gule kambing atau sate kambing..
Hmmm... Pasti lezaaat.. Masha allah...
Tapi bagi yang menyantap masakan tersebut apalagi yang usianya diatas 40tahun pasti banyak yang ragu2 karena takut makan daging kambing bisa menyebab kan darah tinggi dan penyakit jantung.
Apakah benar demikian??
Berikut adalah penjelasan dari dr. Dadang SpJ (K) dokter spesialis jantung konsultan saat menjadi pembicara pada seminar kardiovaskuler di rumah sakit saiful anwar malang beberapa waktu lalu.

Kata beliau jangan mengkambing hitamkan daging kambing sebagai penyebab penyakit jantung. Karena daging kambing tidak ada hubungannya dengan naiknya tekanan darah, sakit jantung dan stroke.

Mitos daging kambing ini termasuk food fadisme yaitu merupakan suatu pemahaman salah tentang makanan. masyarakat akan menganggap makanan dapat menimbulkan penyakit bila mengonsumsinya sehingga makanan tersebut menjadi tabu untuk dikonsumsi.

Sebagai contoh anak kecil jangan memakan daging buntut (brutu) ayam nanti bisa bodoh, ibu hamil dan menyusui jangan makan ikan nanti anaknya bau amis, dll..

Padahal daging kambing memiliki nilai gizi yang lebih rendah dibanding dengan daging sapi atau daging domba. Bahkan kandungan kolesteerol dan lemak pada daging kambing lebih rendah dibanding dengan daging sapi. sehingga tidak ada masalah dalam mengkonsumsi daging kambing asal tidak berlebihan. Pada dasarnya kan semua makanan akan menjadi masalah jika dikonsumsi berlebihan.
Wallahualam bishawab...
Baca Terusannya »»  

Mie instan itu berbahaya? yakin??


Semua pasti udah taulah apa itu mie instan, secara makanan murah meriah ini salah satu teman akrab mahasiswa di akhir bulan *pengalaman*. Nah, sering denger kan rumor-rumor diluar sana kalo mie instan itu nggak sehat. Mie instan itu berbahaya, mengandung lilinlah, bisa menyebabkan tumor, kanker dan penyakit lain yang seram-seram. Sekarang coba kita bahas satu-satu ya…
Yuk kita langsung ke TKP

1. Mie instan mengandung lilin?
Isu ini cukup marak nih, katanya mie instan mengandung lilin untuk mencegah mie saling menempel. Ini jelas tidak benar, tidak ada itu cerita mie instan pake lilin, *nah, itu minyak-minyak yang muncul pas waktu kita rebus mie* Tenang… itu bukan lilin kok, itu minyak kawan… Prof Dr FG Winarno mengatakan bahwa mi instan awet dan tahan simpan karena proses pembuatannya, antara lain dengan cara penggorengan atau deep frying yang membuat kadar air mi instan menjadi sangat rendah (sekitar 5 persen), sehingga tidak memungkinkan bakteri pembusuk hidup dan berkembang biak. Karena kadar air yang sangat rendah tersebut, mi instan bersifat sangat awet. Karena prosesdeep frying tersebut menggunakan minyak goreng, tidaklah aneh kalau sewaktu memasak mi instan terlihat berminyak. Tapi tidak mengandung lilin karena lilin adalah senyawa inert untuk melindungi makanan agar tidak basah dan cepat membusuk. Dan itu terdapat pada makanan seperti apel dan kubis, See… no wax in your noodle.

2. Air rebusan mie harus dibuang?
Nah, kalo yang ini sangat berkaitan dengan kasus di atasnya. Katanya sih, biar lilinnya nggak kemakan dibuang aja air rebusannya. Udah dibahas sebelumnya, kalo di mie instan nggak ada lilin. Membuang air rebusannya justru membuang banyak nutrisi loh… *kok bisa?* kalian pernah membaca bungkus mie instan? Ada kalimat dilengkapi dengan vitamin bla bla bla gitu kan? Sudah jelas juga ada vitamin-vitamin dan mineral yang larut air. Jadi, sewaktu kita merebus mie, vitamin dan mineral itu terlarut dalam air rebusan mie. Tapi, pilihan dikembalikan kepada teman-teman, mungkin ada yang masih takut, atau telah terbiasa mengganti air rebusan. It’s your choice, yang penting udah tau kondisi sebenarnya kan?

3. Mie instan tidak boleh dimasak bersama bumbunya, pemanasan di atas 120 derajat Celsius berpotensi menjadi karsinogen pembawa kanker?
Isu yang sangat seram. Benarkah demikian? Ternyata tidak. Demikian kata Prof Dr FG Winarno, ahli pangan dan Ketua Dewan Pakar PIPIMM (Pusat Informasi Produk Industri Makanan dan Minuman). “Mi instan kering merupakan produk setengah matang. Disebut instan karena sangat cepat disajikan setelah dipanaskan pada suhu air mendidih. Biasanya kurang lebih 100 derajat Celsius dalam waktu kurang dari 5 menit. Jadi, suhunya bukan 120 derajat Celsius, di mana suhu tersebut baru dapat dicapai bila menggunakan pressure cooker atau retort untuk strelisasi dalam proses pengalengan pangan,” terangnya. Satu-satunya alasan kenapa mie nggak boleh dimasak sama bumbunya adalah nanti mie kamu jadi nggak enak *hah? kok gitu?* hahaha, simple, semua sudah ada takarannya, kalo kalian ngerebus mie bener-bener pake air 400cc sih nggak papa, tapi sepertinya sebagian besar dari kalian nggak pernah ngukur air sebelum masak, bener kan? hehe biar rasa mie tetap enak, makanya kita dianjurkan masukin bumbu di mangkuk, karena takaran mangkuk hampir pas, yah, kalo keasinan tinggal ditambah air sedikit. Coba kalo udah dimasak sama bumbunya, kalo kebanyakan air kan jadi nggak enak mie’nya.
4. Adanya kandungan Natrium?

kenapa ya natrium ini berbahaya? Disebutkan disalah satu situs bahwa kandungan natrium bisa membahayakan anda yang memiliki/mengidap sakit hipertensi dan maag. Tentu saja didalam mie instan terdapat Natrium. Kalian tentu tau garam dapur, tentu tau rumus kimianya, NaCl, Natrium Klorida, dan selama ini garam tidak pernah dilarang beredar atau ditarik oleh BPOM. Jadi jangan khawatir kalau mie instan mengandung natrium. Hei, bikin mie instan pasti pakai garam

5. Mie instan mengandung MSG?

MSG tidak berbahaya asal tidak digunakan terlalu banyak. Lembaga pengawas kesehatan, seperti Depkes maupun WHO atao Codex, telah menyatakan bahwa MSG merupakan jenis bahan tambahan makanan yang tidak dilarang penggunaannya dalam industri pangan (sepanjang tidak melampaui batas aman yang distandarkan). “Mi instan menggunakan bahan pengawet. Dalam proses pembuatannya, mi instan mi instan menggunakan metode khusus agar lebih awet, namun sama sekali tidak berbahaya. Seperti yang telah dijelaskan di atas, salah satu cara pengawetan mi instan adalah dengan deep frying yang bisa menekan rendah kadar air sekitar 5 persen. Metode lain adalah hot air drying (pengeringan dengan udara panas). Inilah yang membuat mi instan bisa awet hingga 6 bulan, asalkan kemasannya terlindung secara sempurna,” tambah Prof Dr FG Winarno.

Mie instan memang bukan makanan yang sempurna. Ragam gizi didalamnya sangat minim. Mi instan sendiri mengandung protein, lemak, vitamin A, C, B1, B6, B12, niasin, folat, pantotenat, dan mineral besi. Mi instan pun telah dilengkapi dengan sayuran seperti wortel. Namun jumlahnya memang tak sebanyak yang diperlukan. Jadi, harus dilengkapi dengan makanan lain. Itulah yang tertera pada saran penyajian. Jika ingin makan mi instan dan mendapat asupan gizi, tambahan telur, sayur, atau daging sehingga mi instan bisa memenuhi kebutuhan nutrisi. Lalu minum jus buah tanpa gula, sehingga sumbangan fruktosa bagi tubuh terpenuhi.
walaupun mie instan masih dikategorikan aman tetap belum bisa mencukupi kebutuhan gizi selengkap makanan rumahan. Ingat semua makanan akan menjadi masalah jika berlebihan dalam mengkonsumsinya.

#copas dari kaskus
Baca Terusannya »»  

Kamis, 25 September 2014

KENALILAH CIRI CIRI MAKANAN BERFORMALIN


Formalin adalah bahan industri yang tidak boleh dicampurkan ke dalam makanan atau pun dikonsumsi jika tidak ingin terkena dampak buruknya.Di dalam formalin terkandung 37% formaldehid dalam air, biasanya ditambah metanol 15% sebagai pengawet. Formalin dikenal sebagai bahan pembersih lantai, pembasmi lalat, pengawet mayat, pengawet bahan kosmetika, pembunuh hama atau desinfektan dll.



Banyaknya penggunaan formalin untuk makanan kini kian marak dipasaran. Karena itu sebagai konsumen kita jangan sampai terkecoh dengan bentuk luarnya saja yang menarik, kita harus cerdas membedakan bahan makanan yang dijual dipasaran. Demi keuntungan sepihak, ada saja pedagang nakal yang menambahkan formalin dalam barang dagangannya agar lebih tahan lama, namun dibalik itu ada banyak ancaman bagi kesehatan jika dikonsumsi secara terus menerus.

Makanan yang sudah dicampur formalin tidak sehat karena mengandung bahan yang berbahaya. Memang dampaknya tidak langsung bisa diketahui seperti keracunan misalnya, namun jika sering dikonsumsi ancaman penyakit ginjal, kanker dan penyakit mematikan lainnya bisa mengintai Anda.

Sayangnya untuk mengenali campuran bahan berbahaya ini masih kurang diketahui banyak orang yang sering jajan disembarang tempat.

Berikut ciri2 makanan yang mengandung formalin:
•Bakso berformalin : teksturnya sangat kenyal terlihat lebih kalis, tidak rusak dalam waktu 5 hari pada suhu kamar.
• Ikan asin berformalin : warna ikan bersih cerah tidan berbau khas ikan asin. Tidak rusak dalam waktu lebih dari 1 bulam pada suhu kamar.
•Ikan segar berformalin : warna daging ik an putih bersih, warna insang merah tua tidak merah cemerlang, bau menyengat bau formalin, tidak rusak dalam 3 hari pada suhu kamar.
•Tahu berformalin : tahu terasa keras tapi tidak padat ( tahu yang alami mudah hancur dan lembek) bau agak menyengat formalin, tahan sampai tiga hari dalam suhu kamar, tahan lebih dari 15 hari dalam lemari es.
•Mie basah berformalin : tidak lengket dan tidak mudah putus, terlihat lebih mengkilap dibandingkan mie tanpa formalin, berbau formalin, tidak rusak dalam waktu duahari pada suhu kamar dan bertahan lebih dari 15 hari dalam lemari es
•Daging ayam berformalin: teksturnya lebih kencang dan kenyal, bau formalin, tidak rusak dalam waktu 3 hari suhu kamar
•Buah segar yang dilapisi formalin : baunya berbeda dengan bau asli buah tersebut, atau kulit luarnya tampak mengkilap. Formalin pada buah yang dijual secara bertangkai, seperti lengkeng dan anggur, dapat sedikit dikenali. Jika tangkainya sudah tampak layu, sementara buahnya masih sangat segar dengan bau menyengat yang bukan bau buah, patut diwaspadai.
Yang perlu diwaspadai tidak hanya bakso, mi, tahu, daging ayam, dan buah segar tapi bahan makanan lain seperti sosis, daging, tempe, dan berbagai bahan makanan yang cepat busuk bisa saja dibuat lebih tahan lama dengan formalin. selain itu banayk bahan pengawet lainnya yang di campur dalam makanan, sayur dan buah seperti boraks, rhodamine, dan pestisida, sama berbahayanya dengan formalin. Mengkonsumsi zat ini dalam jangka panjang akan menimbulkan mutasi genetik, kanker, dan keracunan pada alat-alat reproduksi manusia. Bila masuk ke tubuh ibu yang mengandung dan menyusui, zat ini akan mempengaruhi perkembangan perilaku pada bayi, gangguan hormonal, dan cacat lahir.
Karena itu kenalilah dan teliti sebelum membeli biasanya makanan yang mengandung bahan berbahaya umumnya dijual lebih murah, oleh sebab itu sebaiknya hindari makanan yang murah, karena yang mahal lebih sehat. Itu perbandingan yang masih umum, karena ingin cepat laku maka tidak menutup kemungkinan dihargai lebih murah, apalagi jika sisa makanan yang belum laku sebelumnya (kemarin).
Cermat dalam memilih dan mengkonsumsi menentukan kesehatan Anda dan keluarga.

*dari berbagai sumber*
Baca Terusannya »»  

Kamis, 11 September 2014

Fakta unik tentang tubuh manusia


Bismillah..
Kita seringkali tidak sadar, bahwa sebenarnya tubuh manusia memiliki kekuatan yang luar biasa untuk bertahan dan beradaptasi. Semua bagian bekerja dalam suatu sistem terpadu yang berjalan secara teratur dan terorganisir, untuk membuat kita dapat terus hidup.
Setiap bagiannya, mulai dari sel darah, kulit, tulang, dan otot-otot ternyata memiliki kekuatan yang luar biasa, yang menunjukkan Kebesaran Allah ta'alla yang tidak akan bisa ditandingi oleh teknologi ciptaan manusia.
Berikut adalah beberapa fakta unik dari tubuh manusia :
1.Sebuah kepala manusia rata-rata memiliki 100.000 rambut.
2.Seorang manusia kehilangan rata-rata 40-100 helai rambut sehari.
3.Tiga-ratus-juta sel mati dalam tubuh manusia setiap menit.
4.Terdapat 60.000 mil pembuluh darah dalam tubuh manusia.
5.Setiap hari tubuh kita menghasilkan sampai 100.000.000.000 sel darah merah
6.Otak kita lebih kompleks dari komputer tercanggih di dunia dan memiliki lebih dari 100.000.000.000 sel saraf melebihi jumlah bintang di galaksi bima sakti. Setiap sel saraf terhubung dengan lebih dari 100.000 sel saraf yang lain. Selain itu sekitar 85% otak kita terdiri dari air.
7.Ada 45 mil panjang saraf pada kulit manusia.
8.Organ manusia terbesar adalah kulit, dengan luas permukaan sekitar 25 meter persegi.
9.Jika dikeluarkan dari tubuh, usus kecil akan membentang dengan panjang 22 meter.
10.Tulang manusia kuat seperti batu granit dalam menopang berat badan. Sebuah blok tulang padat seukuran kotak korek api dapat menopang 9 ton – empat kali lebih kuat daripada beton.
11.Ketika Anda tidur, Anda tumbuh sekitar 8mm (0.3in). Keesokan harinya Anda menyusut kembali ke tinggi normal Anda. Alasannya adalah, cakram tulang rawan Anda diperas seperti spons oleh gaya gravitasi ketika Anda berdiri atau duduk.
12.Tubuh manusia lebih dari 600 otot, atau 40% dari berat tubuh.
13.Setiap ginjal mengandung 1 juta filter individu. Mereka menyaring rata-rata sekitar 1,3 liter darah per menit, dan membuang hingga 1,4 liter per hari dari urin.
14.Setiap 1 inchi persegi dari tangan kita memiliki 9 kaki pembuluh darah, 600 sensor rasa sakit, 9.000 ujung saraf, 36 sensor panas, dan 75 sensor tekanan.
15.Otot-otot fokus mata bergerak sekitar 100.000 kali sehari.
16.Untuk memberika otot kaki Anda latihan yang sama, Anda akan perlu berjalan kaki 80km (50 mil) setiap hari.
17.Paru-paru mengandung lebih dari 300.000 juta kapiler (pembuluh darah kecil). Jika dibentangkan dari ujung ke ujung, panjangnya mencapai 2400km (1500 mil).
18.Asam pencernaan lambung cukup kuat untuk melarutkan seng. Untungnya bagi kita, sel-sel baru pada lapisan perut tumbuh sangat cepat sehingga asam tidak punya waktu untuk melarutkannya.
19.Pendengaran kita begitu sensitif sehingga dapat membedakan 100 sampai 1.000 suara yang berbeda.
20.Jantung kita berdetak sekitar 100.000 kali setiap harinya.
21.Mata kita dapat membedakan hingga 1.000.000 permukaan warna dan dapat menampung lebih banyak informasi daripada teleskop terbesar yang pernah dikenal manusia.
22.Dalam 30 menit, tubuh manusia mengeluarkan panas yang jika digabungkan cukup untuk membuat setengah galon air mendidih.
23.Terdapat 5 quarts darah dalam tubuh orang dewasa yang mengitari hati, paru-paru, pembuluh darah, dan kembali ke hati setiap 60 detik.
24.Terdapat 4 golongan darah, yaitu O, A, B dan AB. Hampir setengah populasi manusia bertipe darah O. Tipe darah ini dapat menyumbangkan darahnya ke semua tipe golongan darah, tetapi hanya dapat menerima tipe O saja. Tipe yang paling langka adalah AB yang hanya terdiri dari 4% dari populasi. Orang dengan golongan darah ini dapat menerima semua tipe golongan darah.
25.Dalam tubuh kita, terdapat sekitar 50-75 triliun sel dan sekitar setengahnya merupakan sel darah merah. Setiap sel darah merah terdiri dari 250.000.000 molekul besi yang mengandung protein. Molekul besi ini sering disebut dengan hemoglobin. Hemoglobin mampu mengangkut sampai dengan 4 molekul oksigen. Sehingga, untuk setiap sel darah merah dapat mengirimkan 1.000.000.000 molekul oksigen.
26.Ovarium wanita mengandung hampir setengah-juta sel telur, namun hanya 400 atau lebih yang akan mendapatkan kesempatan untuk dibuahi.
27.Testis memproduksi 10 juta sel sperma baru setiap hari – cukup untu menciptakan kehidupan baru yang mengisi seluruh planet hanya dalam waktu bulan!
28.Sebuah janin memperoleh sidik jari pada usia tiga bulan.
29.Bayi lahir dengan 300 tulang, tapi ketika dewasa kita hanya memiliki 206 di tubuh kita.
30.Tertawa menurunkan kadar hormon stres dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Anak enam usia tahun rata-rata tertawa 300 kali sehari. Orang dewasa hanya tertawa 15-100 kali sehari.
31.Kuku tumbuh sekitar 1 milimeter setiap 10 sampai 15 hari.
32.Batuk melepaskan bahan peledak udara yang bergerak pada kecepatan sampai dengan 60 mil/jam.
33.Ketika bersin kecepatan udara dari mulut/hidung dapat melampaui kecepatan 100 mil/jam.
34.Pada usia enam puluh tahun, kebanyakan orang telah kehilangan setengah dari lidah mereka.
35.Manusia rata-rata menghasilkan 25.000 liter air liur dalam seumur hidup, cukup untuk mengisi dua kolam.
36.Tubuh setiap manusia memiliki cukup lemak untuk memproduksi 7 batang sabun.

Tubuh manusia memang tak pernah ada habisnya untuk dibahas.Ilmu pengetahuan yang ada sekarang pun belum mampu menjelaskan sistem kerja otak, dan susunan yang lain seperti sel serta genetika secara keseluruhan.

Masha allah... Begitu besar karunia yang diberikan Allah kepada hambaNya ini.
"Fabiayyi Aalaaa irobbikumaa Tukadzdzibaan"
Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?
(QS arrahman:19-21)

“Dan jika kamu menghitung-hitung
nikmat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”
(Al- An-Nahl : 18)
Baca Terusannya »»  

Musim panas waspada anak terinfeksi flu singapore


Jika anak anda demam dan muncul ruam pada lidah, gusi, pipi dalam, berupa bintik-bintik merah, atau penuh dengan sariawan yang kemudian menjadi luka atau blister, tidak mau makan tapi masih mau minum susu. Lalu pada tangan dan kaki muncul bercak-bercak merah. Bila mendapati gejala tersebut, waspadalah! Bisa jadi itu Flu Singapure.
Flu Singapore sebenarnya adalah penyakit yang di dunia kedokteran dikenal sebagai Hand, Foot, and Mouth Disease (HFMD) atau dalam bahasa Indonesia disebut Penyakit Tangan, Kaki, dan Mulut (PTKM).
HFMD adalah penyakit infeksi yang disebabkan oleh Virus yang berasal dari kelompok enterovirus (non polio) merupakan penyebab HFMD. Di dalamnya meliputi Grup Coxsackie tipe A (A1-A24), Coxsackie tipe B (B1-B26), Echovirus (grup 1-33), dan Enterovirus (68-71). Penyebab terbanyak pada kasus rawat jalan adalah Coxsackie A16. Sedangkan infeksi Enterovirus yang memerlukan perawatan biasanya menyebabkan Enterovirus 71.

Penyakit ini sesungguhnya sudah lama ada di dunia. Berdasarkan laporan yang ada, penyakit ini sudah ada di tahun 1957 di Toronto, Kanada. Sejak itu terdapat banyak kejadian di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri sebenarnya penyakit ini bukan penyakit baru.
Istilah Flu Singapore muncul karena saat itu terjadi ledakan kasus dan kematian akibat penyakit ini di Singapore pada tahun 2000. Karena gejalanya mirip flu, dan saat itu terjadi di Singapore (dan kemudian juga terjadi di Indonesia), sehingga banyak media cetak yang membuat istilah flu Singapore.

Penyakit ini sangat menular dan sering terjadi dalam musim panas yang sering terjadi pada populasi masyarakat yang padat dan menyerang anak-anak usia 2 minggu sampai 5 tahun ( kadang sampai 10 tahun ). Orang dewasa umumnya lebih kebal terhadap enterovirus, walau bisa juga terkena.
Anak-anak lebih beresiko untuk terkena penyakit ini karena system imun tubuh mereka masih lemah bila dibandingkan dengan orang dewasa. Bila telah terinfeksi maka mendapatkan immunitas terhadap virus yang dapat menyebabkan HFMD. Penularannya melalui jalur pencernaan, saluran pernapasan, yaitu dari butiran ludah, ingus, air liur, tinja, cairan dari luka, dan cairan tubuh lainnya.Penularan kontak tidak langsung dapat terjadi melalui barang, handuk, baju, peralatan makanan dan mainan yang terkontaminasi sekret (cairan) tubuh. Sejak mulai terinfeksi hingga mulai timbul gejala (masa inkubasi) adalah 3-7 hari.

Demam merupakan gejala pertama HFMD yang kemudian diikuti sakit leher (pharingitis), tidak ada nafsu makan, pilek, ruam di bagian mulut, tangan dan kaki. Timbul vesikel ( bentol berisi cairan yang kemudian pecah, ada 3-10 ulkus ( luka) di mulut seperti sariawan terasa nyeri sehingga sukar untuk menelan. Timbul rash (ruam) atau vesikel yang tidak gatal ditelapak tangan dan kaki .

Tidak ada pengobatan yang spesifik untuk infeksi HFMD ini, pengobatan sesuai gejala yang timbul. Pastikan anak istirahat dengan cukup untuk meredakan gejala demam dan nyeri di mulut. Anak dapat diberikan antiseptik kumur untuk daerah mulut, obat penurun panas misalnya parasetamol, cairan yang cukup dengan minum susu atau air putih. Waspada jika ada muntah, diare atau dehidrasi dan lemah atau komplikasi lain maka anak tersebut harus dirawat di rumah sakit.
Ada jenis virus tertentu gejalanya dapat lebih parah yaitu :
1.Demam tinggi lebih dari 38°C selama 2 hari.
2.Ada gejala flu, sesak napas, kejang- kejang, ulkus, seriawan pada rongga mulut, lidah, dan kerongkongan.
Jika timbul gejala seperti ini harap sesegera mungkin dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan intensif.

Untuk pencegahan penularan penyakit ini dengan higiene perorangan serta sanitasi lingkungan dengan cara seperti mencuci tangan dengan teliti terutama setelah membersihkan hidung, menggunakan toilet atau mengganti popok, serta membersihkan seluruh bagian tangan dan kaki terutama bagian kuku yang sering menjadi sarang bagi kuman. Hindari kontak dengan penderita HFMD dan istirahatkan anak penderita HFMD sementara dari sekolah atau tempat perawatan anak, untuk mencegah penularan virus kepada anak yang lain.

sources:
http://en.wikipedia.org/wiki/Hand,_foot_and_mouth_disease
http://www.cdc.gov/hand-foot-mouth/index.html
http://kidshealth.org/parent/infections/skin/hfm.html
Baca Terusannya »»  

Sabtu, 06 September 2014

MIE KUAH SUSU


Bismillah...
Sebenarnya uda lama tau mie kuah susu ini dari teman blogger, katanya nih makanan lagi booming diantara anak2 kost di jogya yang bosan dengan olahan mie instan biasa.
Sebagai pembaca pasti merasa aneh masa makan mie dicampur susu, rasanya pasti aneh.. Tapi karena saya dulu pernah lama tinggal di ambon, jadi tidak heran dengan makanan yang dicampur susu. Teman2 saya diambon dulu uda biasa makan sagu (makanan pokok pengganti nasi) dicampur susu dan ikan laut.. Tapi sayangnya saya ndak doyan hihihi...

Berhubung uda kepo banget pengen tau rasanya yang kata mereka lezatos itu, akhirnya hari ini saya buat deh mie kuah susu nya...

Berikut step pembuatannya :

Bahan :
- mie instan ( saya pake indomie ayam bawang)
- telur
- susu UHT vanilla merk apa aja ukuran paling kecil (125ml)
- sayuran pelengkap ( saya pake wortel yang di rajang halus dan ketimun yang dipotong2)

Cara memasak :
Telur di goreng dadar atau orak arik atau mata sapi tergantung selera kemudian sisihkan

Rebus mie instan dan sayur pelengkap

Setelah mie setengah matang buang airnya lalu masukkan susu UHT ke dalam mie, tambahkan sedikit air kira kira 100ml

Aduk dan tunggu sampai mie matang

Sementara itu siapkan mangkuk dan tuang bumbu mie nya

Kemudian masukkan mie yang sudah matang ke dalam mangkuk

Daan.. Taraaa...
Mie kuah susu siap dimakan...

Dan kemudian saya mencobanya... Hmmm.. Masha allah... Rasanya itu guriiih banget.. Beda dengan bayangan saya semula rasa manis susunya itu hilang berganti gurih seperti makanan olahan santan tapi beraroma vanila..

Nice to try deh.. Alhamdulillah mienya habis tak bersisa..
Baca Terusannya »»  

Jumat, 29 Agustus 2014

INI BERITA HOAX YANG PALING SERING DI BROADCAST DI DUNIA MAYA

Kadang bahkan sering kita menerima suatu berita di BBM, facebook, twitter, blog dll kemudian ditelan mentah2 tanpa cek dan ricek dahulu lalu di forward dan di share kemana2.. Padahal belum tentu berita itu benar looh...
Berikut ini saya akan memberikan batahan beberapa berita hoax(palsu) yang uda dari zaman pertama saya mengenal internet bertahun2 bahkan sampe sekarang masih aja ada yg share beritanya :
1. Lintah hidup yg ada di dalam sayur kangkung.
Konon ada anak di jakarta meninggal kena sakit perut sesudah makan sayur cah kangkung yang ada lintahnya dan saat diotopsi di ususnya ditemukan lintah hidup.
Bantahan :
Sejak pertama berita ini ada lokasi tempatnya berubah2 ada yg blg di malaysia, di bandung, di kalimantan (*iki sing bener piye tho). Lagian lintah itu klo kita kasih garam aja uda mati lalu mencair.. Apalagi kalo dimasak pake api yang panasnya diatas 100 derajat?? Dan seandainya si lintah ini lolos dari wajan penggorengan dan masih hidup pun klo masuk ke lambung uda klepek2 kena asam lambung kita yang terkenal ganas itu^^.
2. Bahaya makan udang bersamaan dengan jus jeruk atau vitamin C.
Ada wanita di menado yg meninggal setelah makan udang dan vitamin C karena gabungan keduanya menjadi racun arsenik dan saat meninggal keluar darah dr 5 panca indranya.
Bantahan :
Helllow... Gmana klo kita makan udang bumbu asam manis (asam itu mengandung vit C lho), atau capcay yg ada udang dan irisan tomat yg kaya vit C, keracunan g yaaa??? (*ngakak)
Ingat kasus munir yg meninggal keracunan arsenik? Meninggal krn keracunan arsenik tdk mengeluarkan darah dr kelima panca indranya lagii.. Setahuku keluar darah dr 5panca indra atau istilah medisnya general haemoragic itu krna infeksi berat dan faal hemostasisnya memanjang atau trombositopenia beraaaat.. seperti pada penderita virus ebola. ( coba deh searching gejala keracunan arsenik dan ebola). Owh ya sekarang malah banyak BC yang menceritakan tentang wanita yang meninggal dunia karena keracunan arsenik setelah makan mie instan dan coklat.. Redaksinya aja yang dirubah selebihnya sama isinya dengan cerita udang dan vitamin C.. Kelihatan banget hoax nya deh.....
3. Foto bayi 'cyclop' bayi bermata satu alias bayi dajjal.
Alkisah di beritakan bayi ini lahir di israel tahun ini dan ini adalah bayi dajjal.
Bantahan:
Foto bayi itu uda ada sekitar 2thn yg lalu lho.. Waktu saya lihat fotonya langsung mesem krna bagi tenaga kesehatan yg krja di ruang bayi atau ruang bersalin pasti pernah melihat bayi kelainan kogenital ( kelainan atau cacat yang dibawa sejak dalam kandungan) seperti ini.. Alangkah malang nya bayi cacat yang seharusnya di kasihani dan di bantu seperti ini di anggap dajjal.. Saya malah pernah merawat bayi baru lahir yang mirip seperti ini dan qodarullah tdk bertahan lama krna tdk punya hidung dan mulut (bernafas dan minumnya lewat mana coba??)
Dalam hadist juga disebutkan jk dajjal itu buta sebelah matanya jadi bukan bermata satu ditengah seperti bayi cyclop ini dan juga dalam hadist sahih juga sudah di jelaskan bahwa dajjal sudah ada sejak zaman Rasulullah. 

4. Virus HIV yang sengaja dimasukkan di pembalut wanita oleh zionis. Dan virus hiv dari bekas tusuk gigi penderita hiv di rumah makan dan restoran.
Bantahan:
Hadeeeh... Virus HIV itu bisa ditularkan hanya dengan hubungan sexual, pengguna narkoba suntik yang memakai jarum suntiknya bergantian, tranfusi darah yang mengandung virus hiv, menindik dan mentato menggunakan alat yang tidak steril, penularan dari ibu hamil yang positif hiv ke bayinya. BUKAN lewat pembalut wanita dan tusuk gigi, virus hiv ini membutuhkan host (inang) dan virus ini tidak bs hidup lama diluar tubuh atau inang. Jadi gak mungkin dia masih hidup di pembalut wanita atau tusuk gigi yang tidak tau kapan akan dipakai konsumennya.

5. Cacing yang keluar dari perut kecoa yang terinjak yang dapat masuk kepori2 manusia.
Belakangan beredar kabar di Facebook yang menyarankan untuk tidak membunuh kecoa dengan cara dipukul sampai keluar isi perutnya. Alasannya karena di dalam perut kecoa terdapat cacing yang bisa masuk ke dalam tubuh lewat pori-pori atau luka. Benarkah demikian?
Bantahan :
Informasi yang diberikan langsung dari pakarnya :
"Saya belum pernah menemui ada literatur yang menyebutkan bahwa cacing bisa menginfeksi kecoa lalu menular ke manusia. Kabar tersebut perlu dilacak sumbernya. Kalau dari Kementerian Kesehatan baru bisa dipercaya," kata dr Chabib Afwan, Deputi Zoonosis Kementerian Koordinasi Kesejahteraan Rakyat RI ketika dihubungi detikHealth, Kamis (25/4/2013). Menurut dr Chabib, beberapa jurnal-jurnal penelitian internasional belum pernah menyebutkan bahwa cacing bisa menginfeksi kecoa lantas dapat menginfeksi manusia. Beberapa serangga memang dikenal dapat menyebarkan parasit cacing, misalnya cacing filaria penyebab kaki gajah yang disebarkan oleh nyamuk.
Jadi penting pake banget utk tabayun ( cek dan ricek) dalam menerima sebuah berita...
Wallahu'alam bishawab..




Baca Terusannya »»  

STOP CYBERBULLYING

Akhir2 ini diberanda FB saya sangat ramai dengan sebuah hot topic yang menyindir dan bahkan terang2an menunjuk aib dan kesalahan fulanah (nama disamarkan) begini dan begitu.. Dan ada begitu banyak pemberitaan yang sengaja menggiring opini semua yang membaca untuk menyalahkan dan mencaci maki fulanah. Bahkan tidak segan2 mereka membuka semua aib fulanah ke media sosial tersebut.
Terlepas dari benar tidaknya kesalahan fulanah itu, tidak semestinya harus dipublishkan seperti itu. Bayangkan jika kita diposisi fulanah.. Begitu hancur dan remuk hatinya membaca makian dan cacian di media sosial, belum hinaan dan cemooh tetangga, kerabat, dan semua orang yang mengenalnya di dunia nyata. Mau menginjakkan kaki keluar rumah saja takut, takut orang yang berpapasan dengannya di jalan mengenalnya takut pandangan masyarakat yang telah membaca aib nya di media sosial. Ini lah sanksi sosial yang di dapat nya dan inilah yang disebut cyberbullying.

Cyberbullying merupakan aksi di mana pelaku bertindak di luar batas kepada orang lain dengan cara mengirim atau memposting materi yang dapat merusak kredibilitas, menghina atau melakukan serangan sosial dalam berbagai bentuk, dengan memanfaatkan internet atau teknologi digital lainnya sebagai medianya.

Medianya bisa berupa SMS, e-mail, status di facebook, twitter, chatroom dan sebagainya, baik yang melalui komputer ataupun ponsel.

Salah satu bentuk cyberbullying yang paling sering dilakukan adalah Outing, yaitu menyebarkan rahasia orang lain melalui tulisan atau foto-foto pribadi orang lain dengan maksud mengumbar borok atau privasi dan menjatuhkan harga diri seseorang.

Mengapa cyberbullying dikatakan lebih kejam dari bully di dunia nyata?
1. Cyberbullying bisa terjadi dalam 24jam/hari bahkan saat korban bully tidak online
2. Tidak dapat dihindari karena tidak ada keterbatasan lokasi ( keleluasan dunia internet)
3. Sesuatu tulisan/foto/video yang sudah diunggah atau diposting akan susah untuk dihapus dan dihilangkan begitu saja. Karena akan sangat cepat tersebar luas dalam waktu sekejap mata, bisa saja puluhan, ratusan bahkan ribuan orang lain sudah membaca atau melihatnya dan bisa dsimpan di unggah kembali seperti mata rantai yang tidak pernah putus.

bullying bisa berdampak buruk pada psikologis korbannya, bisa berdampak insomania, gejala psikosomatis ( mual, muntah, pusing) menarik diri dari lingkungan bahkan ada beberapa kasus cyberbullying berakibat kematian (suicide).

Wahai ukhti fillah.... Tutuplah aib saudara muslimmu... Seorang yang berilmu bisa jadi mengetahui kesalahan saudaranya yang juga berilmu, maka tatkala dia bersegera mengingkari dan menjatuhkan saudaranya, padahal dia mampu menasihatinya dengan baik, dan juga dia mengetahui bahwa saudaranya yang bersalah akan menerima nasihat, maka ini termasuk menyebarkan aib yang tidak bisa diterima.

Cara yang ditempuhnya berupa celaan (jarh) dan penyebaran aib saudaranya adalah bentuk fanatisme terselubung (ta’ashshub khafi) terhadap diri sendiri dan hawa nafsu.

Ibnul qoyyim rahimahullah berkata :
“Dan diantara bentuk kecerdasan yang mendalam adalah engkau tidak menyebarkan kesalahan seorang yang ditaati di tengah-tengah manusia, sehingga engkau malah membawanya semakin terjerumus dalam kesalahan, maka itu adalah kesalahan kedua. Akan tetapi hendaklah engkau sampaikan kepadanya dengan penuh kelembutan, sehingga orang lain tidak mengetahui kesalahannya.”

Semoga Allah menutup semua aib kami dan menjaga diri kami dari orang2 yang ingin berbuat jahat dan hasad.. Amiin allohumma amin...
Baca Terusannya »»  

Sabtu, 23 Agustus 2014

ISLAMPHOBIA, siapakah dia????

ISLAMOPHOBIA" apakah itu ??

Mengaku ISLAM tapiiii...
• Takut memakai hukum islam
• Anti memakai pakaian Islami
• Selalu bilang belum siap, belum dapat hidayah
• Kejar dunia pol polan
• Benci Jihad
• Benci SUNNAH
• Tidak ada waktu buat Islam
• Berprasangka buruk terhadap orang yang mendakwahkan islam
• Takut dihina, dicemooh orang lain, ataupun dibilang SOK alim
• Ogah tabayun (mencari kebenaran)
• Tidak mau diatur oleh islam
• BUNGLON (tergangung lagi bersama golongan yang mana)
• MALAS IBADAH
• Ikutan bicara perkembangan Islam, padahal sehari hari jauh dari islam
• Malas mencari ilmu islam
• dll

Kamu termasuk??
Semoga Allah selalu melindungi kita dari sifat2 seperti di atas.. Aamiin ^^
Baca Terusannya »»  

WABAH NISERIA MENIGITIS DI RS TEMPAT KERJAKU T_T

Bismillah...
Semoga bs diambil hikmahnya..
Minggu ini di sebuah RS besar ( maaf saya tdk bs menyebutkan namanya krna ini menyangkut kode etik dan rahasia serta sumpah jabatan saya) telah terjadi kegemparan dikarenakan seorang pasien anak terjangkit penyakit niseria meningitis yg disebabkan bakteri Diplococus gram negatif ( sejenis radang otak yg langka) sehingga berakibat semua pasien dan keluarga pasien lainnya yang berada di dlm satu bangsal dan bangsal lainnya harus minum obat antibiotik profilaxis (pencegahan) dan bahkan juga semua perawat, dokter, apoteker, ahli gizi bahkan cleaning service yang bertugas di area tersebut juga diwajibkan minum antibiotik tsb. Bahkan keluarga semua petugas yg hidup serumah pun wajib minum antibiotik profilaxis. Karena setelah di periksakan lab ternyata beberapa petugas yang positif terpapar bakteri ini. Pemberian profilaxis ini bertujuan mencegah  kuman ini tidak menyebar luas.
Bagaimana bisa bakteri niseria meningitis yang seharusnya tidak ditemukan di indonesia bisa menyebar di bangsal kami? Selidik punya selidik ternyata ada kerabat dari penderita tersebut baru pulang dari umroh tanpa melakukan vaksinasi meningitis terlebih dahulu. Sehingga bakteri yang dibawa kerabat itu menular ke penderita dan anak tsb sekarang dalam keadaan kritis... allahul musta'an..

Kejadian ini oleh dinas kesehatan dinyatakan sebagai wabah dan KLB ( kejadian luar biasa ).

For your information, bakteri niseria meningitis ini aslinya hanya ada di daerah afrika dan timur tengah, maka dari itu pemerintah saudi mewajibkan setiap pendatang harus vaksin meningitis agar tidak membawa bakteri ini saat balik kenegara masing2.
Pada orang dewasa bakteri ini nyaris tidak menimbulkan gejala tapi mereka menjadi karier yang bisa menular ke orang lain.
Akan tetapi jika menulari anak2 akan menjadi radang otak karena niseria meningitis. Jika tidak segera ditangani bisa menyebabkan penurunan kesadaran sampai koma dan meninggal dunia
Asli pengen nangis dengar kabar ini.. Semua ini qodarullah...
Allah telah mengaturnya... Karena kelalaian satu orang saja berakibat seperti ini.. No debat antara pro dan kontra vaksinasi ya.. Saya netral saja.. Sekali lagi mohon diambil hikmahnya...

NB : saya juga termasuk petugas yang wajib meminum antibiotik profilaxis, bahkan pasangan kami, anak2 kami yang bayipun juga dan ada ratusan orang lain yang juga wajib meminumnya karena terpapar...
Baca Terusannya »»  

ISIS OH ISIS BETAPA KAMI MEMBENCIMU..!!

Gara2 heboh ISIS.. Banyak yang curiga sama muslim dan muslimah yang berpakaian shar'i dan yang menjalankan sunnah sesuai syariat islam..
Padahal ISIS itu beda dengan pemahaman ahlussunnah waljama'ah dan pemahaman salafussalih.. Beda seperti bumi dan langit..
ISIS adalah perusak dan mencemarkan Islam, mereka membunuh orang seenaknya, menentang pemerintah. Beda dengan tutunan yang dibawa rasulullah sallahu alaihi wasallam...

Tadi ada teman yg ngajar di SDIT cerita klo sekolahnya didatangi polisi yg menanyakan apakah ada kegiatan yang berbau ISIS di sekolah itu.. Secara ustadzah di situ jilbabnya lebar semua.. Dan banyak murid di sekolah itu diantar ortunya yg sudah berpakaian shar'i..
Dan ternyata katanya hampir semua sekolah SDIT banyak yg didatangi polisi..


Benar2 fitnah akhir zaman..
Yang menjalankan syariat secara benar, berjilbab lebar dan berniqob malah terfitnah..
Yang tidak menjalankan syariat, berbusana seksi, tabarujj, malah disanjung2..
Allahul musta'an...

Yang pasti kami tidak terlibat dengan semua hal yang berbau terorisme, kami ta'at pada aturan negara ini selama ulil amri kami adalah seorang muslim walau sedzolim apapun beliau kami akan ta'at, jangan kan aksi terorisme, terlibat demonstrasi dan menentang pemerintah pun kami dilarang dan hukumnya harom dalam agama islam..

Tidak bisa dipungkuri bahwa Islam yang sebenarnya telah menjadi asing di mata mayoritas manusia, kembali seperti zaman dahulu...
seperti sabda Rasulullah shallahu ‘alaihi wasallam,
“Sesungguhnya Islam datang dalam keadaan asing dan akan kembali pula dalam keadaan asing, maka berbahagialah orang-orang dikatakan asing.” (HR. Muslim dari hadits Abu Hurairah dan Ibnu Umar radhiallahu ‘anhuma).
Baca Terusannya »»  

Senin, 04 Agustus 2014

[Review] bedak arab kokuryu super summer cake

Bismillah..
Kali ini saya mau review bedak arab kokuryu yang lagi booming nih.

Karena sering sekali lihat testimoni dan iklan di beranda facebook jadilah saya tergiur untuk mencobanya. Katanya pake bedak ini membuat wajah jadi kinclong, halus, bisa menghilangkan jerawat, menyamarkan noda hitam.. Hwaaa... Jadi tambah mupeeeng deh...
Maklumlah... Sebagai seorang istri pastilah ingin tampil secantik mungkin di depan suami tercintaaa.. *halaah

Setelah berkali kali baca testimoni dan reviewnya akhirnya saya memantapkan hati untuk membelinya lewat Online shop di facebook..

Saya beli dengan harga 175rb dan memilih warna orange blush yang kata penjualnya cocok untuk kulit kuning langsat.

Tiga hari setelah pemesanan datanglah paketan bedak kokuryu yang sudah ditunggu.

Dan ini penampakannya :

Jadi nih bedak uda ada sponge nya yang tebal dan lembut sekali, bau bedaknya wangi dan teksturnya lembut.

Langsung saya mencoba pakai sesuai petunjuk di kemasannya.
Jadi cara pakenya spongenya harus dibasahi dengan air dulu kemudian disapukan di permukaan bedak lalu di usapkan dimuka.
Dan...... Hasilnya.... Taraaaa... Benar banget.. Masha Allah.. Mukaku jadi bersih dan kinclong.. Senangnyaa..
Tapi kalo diiklannya bilang tahan 8 jam, kalo di saya tidak sampe 8jam sudah hilang. Apalagi kalo dipake buat wudhu.

Dan setelah beberapa hari pemakaian.... Ternyataaa... Oh ternyata... Muka saya menjadi kering dan timbul jerawat di hampir di seluruh wajah.. So sad..

Mungkin bagi orang lain bedak ini cocok dikulit wajah. Tapi bagi saya bedak ini tidak cocok dan ternyata saya korban iklan *nangis bombay

Dan akhirnya saya malah menghabiskan biaya dan waktu untuk menyembuhkan jerawat yang meradang ini ke klinik kecantikan langganan saya yaitu Natasya.

Alhamdulillah.. Setelah sebulan rutin facial dan pake krim jerawat prodak nya Natasya, jerawat saya berangsur hilang dari muka saya.. *senangnya

So lesson for this case adalah tidak setiap prodak bagus itu cocok buat kita, cocok di orang lain belum tentu cocok buat kita.
Sekian review bedak kokuryu dari saya^^

Disclaimer:
Review ini murni pengalaman pribadi saat menggunakannya. Dan tidak bermaksud untuk menjatuhkan brand bedak ini dan reseller nya. Di luar sana ada banyak wanita yang cocok memakai produk ini. Hanya saja kondisi kulit tiap orang pasti berbeda.
wallahualam bishawab.
Baca Terusannya »»